Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Aplikasi Perekam | Cara Merekam Layar Android Jelly Bean KitKat Tanpa Root


Seperti yang kita tau, Banyak sekali aplikasi perekam layar di Play Store. Namun tidak semuanya berfungsi baik seperti nama aplikasinya. Jadi sekarang Infogaptek akan kasih panduan cara merekam layar android Jelly Bean, Kitkat atau apapun Tanpa Root Menggunakan Aplikasi perekam yang memang gratis dan Handal sesuai nama aplikasinya.

Memangnya ada aplikasi perekam layar android tanpa root dan Gratis atau aplikasi perekam bigo ?. Tentu ada, Sebab itulah saya buat artikel ini. Nanti kalau di baca sampai habis, saya jamin kamu bakal bisa merekam layar hp android yang ber OS Jelly Bean maupun KitKat. Merekam video Bigo Live di layar Android pun bisa dilakukan. Semua aktifitas di layar bisa direkam menggunakan aplikasi Perekam Layar Android KitKat tanpa root ini, Jelly Bean juga.

Pokoknya ini aplikasi perekam layar android tanpa root terbaik deh. Tanpa root dan Gratis, cocok buat kamu yang sedang mencari aplikasi untuk merekam Video Bigo Live di layar. Sudah tak sabar ?.

Nama aplikasi perekam layar android tanpa root terbaik ini adalah AZ Screen Recorder - No Root. Temen temen bisa langsung mendownloadnya di Play Store atau bisa juga langsung klik link berikut untuk download ⇉ https://play.google.com/store/apps/details?id=com.hecorat.screenrecorder.free&hl=en

Cara merekam Layar Android dengan AZ Screen Recorder No Root.

1. Pertama download dulu aplikasinya. Link ada diatas. Selanjutnya pastikan aplikasi berhasil di Instal.

2. Kemudian untuk merekam layar, bisa langsung saja dibuka aplikasinya. Nanti bakal ada icon balon melayang di layar android kamu. Seperti yang saya screenshoot dibawah ini perhatikan ada menu melayang yang saya beri lingkaran biru.
Aplikasi Perekam  Cara Merekam Layar Android Jelly Bean KitKat Tanpa Root 2

3. Tekan lagi untuk memilih menu, karena aplikasi ini memiliki 2 menu. Bisa digunakan untuk screenshot dan merekam layar. Perhatikan jika balon di ketuk akan terbuka icon camera dan video.
Aplikasi Perekam  Cara Merekam Layar Android Jelly Bean KitKat Tanpa Root 3

4. Bagaimana cara merekam layar android Kitkat tanpa root, atau jelly bean ?. Tentu saja langsung ketuk icon video yang saya tandai kotak biru jika ingin merekam layar android kitkat ataupun jelly bean milik kamu.
Aplikasi Perekam  Cara Merekam Layar Android Jelly Bean KitKat Tanpa Root 4

5. Proses rekam pun telah berjalan. Segala aktivitas di layar bakalan direkam dan nanti hasilnya berupa video yang bisa kita tonton di galeri android.

Seting Aplikasi perekam Layar Android.

Temen temen juga bisa melakukan seting pada aplikasi ini. Seperti cara pengoperasian untuk merekam bisa diseting tanpa klik balon record, maksudnya bisa digantikan dengan tombol tertentu. Bisa juga kamu menambahkan watermark atau text pada saat merekam, seperti memberikan logo khusus pada video diwaktu proses rekam.

1. Resolusi video hasil perekam layar android ini pun bisa di seting. Ini sangat penting, berguna banget untuk menyesuaikan spek / ram android dan kapasitas memori hp. Kalau spek android kamu bagus dan memiliki storage memori yang besar, ada baiknya menggunakan resolusi yang tinggi antara 1280x720 keatas. Agar nantinya tidak pecah jika hasil video diputar pada laptop atau PC.
Aplikasi Perekam  Cara Merekam Layar Android Jelly Bean KitKat Tanpa Root 5

2. Audio. Kamu bisa seting audio saat proses rekam. Menggunakan audio ataupun tanpa audio. Biasanya kebanyakan teman yang suka bikin tutorial pengoperasian aplikasi atau tutorial root, suka menggunakan rekam video saja tanpa audio.
Aplikasi Perekam  Cara Merekam Layar Android Jelly Bean KitKat Tanpa Root 6

3. Mode landscape atau portrait. kamu bisa memfungsikan rotasi pada seting android, ingin merekam video berupa portrait atau landscape. Ini menu yang sangat saya sukai, karena tidak semua aplikasi perekam gratisan bisa digunakan untuk melakukan perekaman video dengan mode seperti ini.
Aplikasi Perekam  Cara Merekam Layar Android Jelly Bean KitKat Tanpa Root 7

4. Menampilkan jejak sentuhan pada layar. Ini juga menu yang sangat bagus, berguna sekali bagi yang suka membuat tutorial. Karena sentuhan jari pada layar bisa ditampilkan dengan balon balon. Artinya jejak sentuhan jari bisa direkam juga, seperti mouse pada pc.
Aplikasi Perekam  Cara Merekam Layar Android Jelly Bean KitKat Tanpa Root 8

5. File output directory, bisa langsung setting hasil rekaman mau di taruh folder default dari bawaan aplikasi ataupun bisa diseting sesukanya mau disimpan folder apa. Tentu menu ini juga penting bagi temen temen yang suka memanage file, seperti saya hehehe.
Aplikasi Perekam  Cara Merekam Layar Android Jelly Bean KitKat Tanpa Root 9

6. Seting text atau logo, yang tadi saya sampaikan di atas. ini adalah menu untuk memberikan text atau logo misal gambar dengan format PNG pada saat proses perekaman. ini sering dipakai agar video bisa menjadi original milik kita, karena sudah di tambahkan text nama atau logo khusus milik kita.
Aplikasi Perekam  Cara Merekam Layar Android Jelly Bean KitKat Tanpa Root 10

Apalagi ya,, sebenernya masih banyak menu menu seting yang mungkin penting bagi pengguna. Namun itu tadi adalah sedikit review dari saya tentang aplikasi perekam layar android tanpa root AZ screen recorder. Kamu bisa mengutak atik sendiri setingan aplikasi, siapa tau apa yang kamu cari memang ada di aplikasi ini.

Error permision pada saat pertama menjalankan aplikasi perekam layar android No Root.

Dikarenakan tidak semua hp android memiliki auto permision pada aplikasi ini, biasanya akan terjadi warning yang membingungkan jika tidak mengerti. Seperti pesan error dan tidak bisa dijalankan. Padahal ini hanya masalah setingan permisi pada aplikasi.

Contohnya pada hp android milik saya xiaomi redmi note 3, saat pertama menjalankan ternyata muncul error dan sempat membuat agak bingung. Tapi ternyata cara mengatasinya mudah sekali, hanya tinggal sati kali ketuk aplikasi sudah bisa dijalankan dengan normal dan maksimal.

1. Ini adalah contoh pesan error yang saya dapatkan saat pertama kali membuka aplikasi perekam layar.
Aplikasi Perekam  Cara Merekam Layar Android Jelly Bean KitKat Tanpa Root 11

2. Cara mengatasinya mudah, pertama kali buka menu setting android - Apps. Kemudian cari nama aplikasi tersebut.
Aplikasi Perekam  Cara Merekam Layar Android Jelly Bean KitKat Tanpa Root 14

3. Jika sudah ketemu silahkan di klik, pastikan aplikasi sudah ketemu dengan nama yang sama dengan tampilan aplikasi yang ada di layar hp saya.
Aplikasi Perekam  Cara Merekam Layar Android Jelly Bean KitKat Tanpa Root 15

4. Gulir atau Scrool sampai kebagian bawah. Kamu akan menemukan menu Permision Manager.
Aplikasi Perekam  Cara Merekam Layar Android Jelly Bean KitKat Tanpa Root 16

5. Ketuk permision manager dan kamu akan melihat disitu ada pilihan Display Pop-up Window yang memiliki tanda silang merah.
Aplikasi Perekam  Cara Merekam Layar Android Jelly Bean KitKat Tanpa Root 12

6. Agar aplikasi perekam layar bisa berjalan, klik display pop-up window. Dan pilih Allow, ini adalah pilihan agar aplikasi bisa digunakan untuk merekam meskipun tanpa root hp android yang kita punya.
Aplikasi Perekam  Cara Merekam Layar Android Jelly Bean KitKat Tanpa Root 13

7. Jika penampakan layar kamu sudah persis seperti ini, maka kamu sudah berhasil melakukan seting yang menyebabkan aplikasi perekam layar tidak bisa digunakan.
Aplikasi Perekam  Cara Merekam Layar Android Jelly Bean KitKat Tanpa Root 17

Sekarang kamu sudah bisa menggunakan aplikasi perekam layar android jelly bean KitKat dengan baik tanpa Root Gratis, dan tanpa ribet. Oh ya saya ingatkan lagi, aplikasi ini juga bisa digunakan sebagai cara merekam video bigo live di android loh.

Sekian tutorial dari Gameboth ( Langkah Cara Buat ) tentang Aplikasi perekam layar android tanpa root dan sekaligus penjelasan cara merekam layar android tanpa root terbaik ini. Jika temen temen mengalami permasalahan saat instal atau dalam penggunaan, silahkan tinggalkam komentar dan mari kita diskusikan bersama sama.

11 komentar untuk "Aplikasi Perekam | Cara Merekam Layar Android Jelly Bean KitKat Tanpa Root"

  1. Master,,,,di android kitkat saya tidak bisa,,,,,karna az recorder milik lolipop,,,,apakah ada cara lain untuk kitkat..dan tampilan gambar anda milik lolipop bro..maaf jika ad kta2 yg slah

    BalasHapus
    Balasan
    1. harusnya sih bisa sob...tapi coba pakai yang versi ini. DOwnload disini https://goo.gl/1km2mO

      Hapus
    2. Kok terjadi kesalahan mengurangi paket

      Hapus
    3. Kalo download dari link yg kk share di comment "parse error" pas mau ngeinstall apk nya

      Hapus
  2. gan kok terjadi kesalahan menguraikan paket ?

    BalasHapus
  3. Gan Ko Punya Ane Gk Bisa Gua Pake KitKat Gk bisa Tolong Penjelasannya

    BalasHapus
  4. Gan Ada aplikasi perekam layar android kitkat versi android 4.4.2

    BalasHapus
  5. Gak bisa buat kitkat nih, bisa buat lolipop keatas

    BalasHapus
  6. Tidak bisa untuk os kitkat gan.. Udah saya coba dan tidak kontinabel dengan os kitkat

    BalasHapus